SELAMAT DATANG DI WEB SITE DESA PANDEAN KECAMATAN KARANGANYAR KABUPATEN NGAWI

Artikel

Pemdes Desa Pandean Adakan Pelatihan Teknologi Tepat Guna ( TTG ) Pembuatan Hidroponik

23 Desember 2024 10:58:19  Administrator  50 Kali Dibaca  Berita Desa

PANDEAN DESA ID - Bertempat di Embung Desa Pandean , Kecamatan Karanganyar, Ngawi, Pemdes Desa Pandean pada  Senin,23|12|24 mengadakan pelatihan Transfer Teknologi Pertanian (TTG) pembuatan hidroponik yang diikuti oleh Perangkat Desa Pandean,Kelompok Tani Wanita ( KWT ),BPD,Warga Sekitar Embung,serta dari berbagai kalangan, mulai dari petani muda.

Pelatihan ini dihadiri juga oleh Camat Karanganyar (Ardiansyah) Bhabinkamtibmas (Abi Ari.A)dan Babinsa (Budianto) Desa Pandean.

Pelatihan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa ini bertujuan untuk membekali masyarakat dengan pengetahuan dan keterampilan dalam budidaya tanaman secara hidroponik. Para peserta diajak untuk memahami konsep dasar hidroponik, mulai dari pemilihan media tanam yang tepat, pembuatan larutan nutrisi, hingga teknik penanaman yang efisien.

Hartoyo PPL Desa Pandean menjelaskan, "Hidroponik merupakan solusi yang sangat potensial untuk mengatasi permasalahan pertanian konvensional, seperti keterbatasan lahan dan penggunaan pestisida yang berlebihan. Dengan hidroponik, kita dapat menghasilkan produk pertanian yang berkualitas tinggi dalam jumlah yang memadai, bahkan di lahan yang sempit."

Selama pelatihan, peserta tidak hanya mendapatkan materi teori, tetapi juga praktik langsung membuat sistem hidroponik sederhana. Mereka dibimbing oleh para ahli untuk memilih jenis tanaman yang cocok untuk budidaya hidroponik, seperti sayuran daun, buah, dan tanaman hias.

Jumadi salah satu peserta pelatihan memaparkan bahwa program ini sangat cocok bagi saya karena tidak memiliki lahan yang luas sehingga setelah pelatihan ini bs mencoba dan menerapkan ilmu yg saya dapat. Ujar Jumadi.

Agus Wiyono ( Kades ) menyambut positif pelaksanaan pelatihan ini. "Kami berharap pelatihan ini dapat mendorong masyarakat untuk lebih inovatif dalam bercocok tanam. Hidroponik memiliki potensi besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Pandean," ujarnya.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Aparatur Desa

Back Next